OPERATOR LOGIKA
OPERATOR LOGIKA
Operator
logika (Logical Operator) adalah syntax program untuk
menggabungkan 2 kondisi tertentu yang di inginkan, operator logika adalah
operator yang paling banyak digunakan programer didalam sebuah program, Karena
syntax operator logika inilah yang membuat program dapat mengambil keputusan
dari sebuah nilai masukkan. Berikut adalah jenis-jenis operator logika yang
dapat digunakan di dalam PHP :
Operator
And / &&
Standard
penulisan Operator And ini adalah “$x and $y” atau dapat juga
“$x && $y”. Logika And ini adalah jika statement $x
dan statement $y keduanya benar, maka nilai kembali (return value)operator
tersebut adalah True. Jika salah satu saja salah antara statement
$x atau $y maka nilai kembali (return value) operator tersebut
adalah False. Berikut cara penerapan operator and tersebut :
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
|
// Contoh 1
<?php
$x = 60;
$y = 30;
if ($x == 60 and $y == 30) {
echo "Hello
PHP!";
}
?>
// Output
// Hello PHP!
//---------------------------
// Contoh 2
<?php
$x = 60;
$y = 30;
if ($x == 60 && $y == 30) {
echo "Hello
PHP!";
}
?>
// Output
// Hello PHP!
|
Operator
Or / ||
Operator
Or ini bedanya dengan operator and diatas adalah jika salah
satu statement $x atau $y benar, maka nilai kembali (return value) nya
adalah True. Dan jika kedua statement nya $x dan $y salah, maka
nilai kembali (return value) nya adalah False.
Untuk standard penulisan syntaxnya adalah “$x or $y” atau dapat juga ditulis “$x
|| $y”, berikut penerapannya :
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
|
// Contoh 1
<?php
$x = 20;
$y = 10;
if ($x == 20 or $y == 15) {
echo "Hello
PHP!";
}
?>
// Output
// Hello PHP!
//---------------------------
// Contoh 2
<?php
$x = 20;
$y = 10;
if ($x == 20 || $y == 15) {
echo "Hello
PHP!";
}
?>
// Output
// Hello PHP!
|
Operator Xor
Operator Xor dan
Operator Or memliki
kesamaan, yakni jika salah satu statement $x atau $y benar, maka nilai kembali (return
value) adalah True. akan tetapi untuk perbedaan
antara Operator Xor dan Operator Or adalah untuk Operator
Xor jika keduanya benar maka nilai kembali (return value) adalah False,
sedangkan untuk Operator Or jika keduanya benar maka nilai kembali
(return value) adalah True. Berikut adalah penerapannya :
1
2
3
4
5
6
7
8
9
|
<?php
$x = 100;
$y = 50;
if ($x == 100 xor $y == 50) {
echo "Hello PHP!";
}
?>
// No Output
|
Operator Not / !==
Operator not akan
mengembalikan nilai (return value) bernilai True jika
kondisi dalam sebuah statement adalah salah. Penulisan standardnya adalah
“!$x”, untuk penerapannya sebagai berikut :
1
2
3
4
5
6
7
8
9
|
<?php
$x = 50;
if ($x !== 40) {
echo "Hello
PHP!";
}
?>
// Output
// Hello PHP!
|
Tipe Data
Hal yang tak kalah pentingnya
dalam belajar PHP adalah mengenal tipe data, PHP memiliki 8 jenis tipe data
yang terdiri dari Tipe Data Numerik, karakter, dan tipe data spesial. Berikut
ini adalah pembahasan tentang Tipe Data:
Integer
Integer merupakan tipe
bilangan bulat atau bilangan yang tidak memiliki nilai di belakang koma, contoh
bilangan integer adalah 100, 1283, 9999 dst. tipe data integer tidak dapat di
masukan karakter huruf dan juga tidak bisa di masukan nilai bilangan pecahan
jika bilangan pecahan di masukan maka akan terpotong hanya bilangan yang ada di
depan koma yang dapat masuk, contoh anda memiliki bilanga 555,23 lalu anda
memasukan kedalam Tipe Data integer maka yang akan masuk hanya 555, contoh
penulisan variabel yang memiliki Tipe Data Integer :
<?php
$a = 12345;
$b = 5000;
?>
Doubles/Float/Real
Tipe Data ini merupakan Tipe
Data yang memuat bilangan pecahan dan bilangan bulat Float memiliki sedikit
perbedaan dengan integer, perbedaanya hanya terdapat di koma jika integer tidak
dapat menerima masukan koma maka Doubles/Float/Real kebalikanya Tipe Data ini
dapat menerima koma. Namun yang perlu pembaca perhatikan pada saat nanti
penilisanya komputer tidak mengenal "," dan koma itu sendiri di
gantikan dengan "." (titik), Contoh penulisan tipe data ini adalah :
<?php
$a = 123.45;
$phi = 3.14;
?>
Boolean
Tipe data yang selanjutnya
adalah Tipe Data Boolean yang hanya memiliki 2 nilai yaitu TRUE/FALSE atau
BENAR/SALAH atau juga HIDUP/MATI, Tipe Data ini biasanya digunakan untuk
menetukan sebuah kondisi. Contoh penulisan serta penggunaan Tipe Data Boolean
di PHP :
<?php
if(TRUE){
echo "Im
Codepolitan Rangers";
} else {
echo "im designer
Comic";
}
?>
Null
Tipe Data yang satu ini hanya
memiliki satu nilai yaitu NULL atau kosong, berikut merupakan contoh penggunaan
Tipe Data NULL di PHP:
<?php
$a = null;
?>
String
Tipe Data yang selanjutnya
adalah tipe data yang memuat segala karakter huruf, angka, simbol, Tipe Data
ini memiliki ciri pada penulisan yang di apit oleh kutip. Berikut merupakan
contoh penggunaan Tipe Data String di PHP:
<?php
$a = "Aku seorang
Coders";
$b = "jumlah dari
5 di tambah 5 adalah 10";
?>
Array
Tipe data ini adalah salah
satu tipe data yang dapat menghubungkan kata kunci dengan nilai.
<?php
// membuat array kosong
$buah = array();
$hobi = [];
// membuat array
sekaligus mengisinya
$minuman =
array("Kopi", "Teh", "Jus Jeruk");
$makanan = ["Nasi
Goreng", "Soto", "Bubur"];
// membuat array dengan
mengisi indeks tertentu
$anggota[1] =
"Dian";
$anggota[2] =
"Muhar";
$anggota[0] = "Petani
Kode";
Object
Tipe Data selanjutnya adalah
Tipe Data yang menyimpan data dan informasi tentang cara mengolah data
tersebut. Berikut adalah Contoh penggunaan Object di PHP :
<?php
class Codepolitan {
function Codepolitan()
{
$this->wijay =
"Saya seorang Coder";
}
}
// mendefinisikan
penggunaan objek
$soffi = new
Codepolitan();
// mengeluarkan nilai
objek
echo $soffi->wijay;
?>
Resource
Tipe data yang jika di
artikan ke dalam bahasa Indonesia ber-arti "Sumber Daya" ini adalah
tipe data spesial yang mereferensikan keterkaitan luar melalui fungsi, berbeda
dengan tipe data lainya tipe data ini berbentuk sebuah fungsi. berikut adalah
daftar beberapa fungsi yang masuk kedalam tipe data Resource PHP :
mysqli_connect()
digunakan untuk menghubungkan
ke database SQL.
ftp_connect()
digunakan untuk menghubungkan
dan membuka protokol FTP.
imagerotate()
digunakan untuk memutar suatu
gambar.
Comments
Post a Comment